Posted on 09.19

Artikel Kimia (Jurnal)

 KARAKTERISASI ENZIM ORGANOFOSFAT HIDROLASE DARI Pseudomonas putida PADA SUBSTRAT DIAZINON DAN MALATHION


Abstrak

Organofosfat hidolase (OPH) merupakan enzim intraseluler yang diisolasi dari bakteri Pseudomonas putida. Enzim ini mampu mendegradasi pestisida golongan organofosfat. Enzim OPH yang telah diisolasi dari Pseudomonas putida, dimurnikan dengan metode fraksinasi bertingkat menggunakan amonium sulfat dengan tingkat kejenuhan 0-45% dan 45-65%. Uji aktivitas enzim dilakukan dengan mereaksikan OPH dengan substrat diazinon maupun malathion pada berbagai konsentrasi dan pH, pada temperatur ruang selama 30 menit. Penentuan pH optimum OPH dilakukan dengan mengukur aktivitas enzim pada variasi pH (7,5; 8; 8,5; 9; 9,5). Penentuan parameter kinetika reaksi enzimatis (Vmaks dan KM) dilakukan dengan mereaksikan enzim  OPH pada variasi konsentrasi diazinon (6; 8; 10; 15; 20) ppm dan malathion (10; 15; 20; 25; 30) ppm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fraksi pengendapan 0-45% mempunyai aktivitas optimum 0,035 unit untuk diazinon dan 0,067 unit untuk malathion. pH optimum yang dicapai berdasarkan aktivitas tertinggi untuk diazinon pH 9 dan malathion pH 7,5. Hasil penentuan kinetika reaksi enzimatis OPH didapatkan Vmaks = 3,5 x10-3µmol/menit dan KM = 7,4 mg/L untuk diazinon, sedangkan untuk malathion Vmaks = 16,8 x 10-3 µmol/menit dan KM = 19,24 mg/L.

Pendahulan

Organofosfat hidrolase (OPH) mampu mengkatalisis reaksi hidrolisis pestisida organofosfat. Pada reaksi hidrolisis ini, enzim akan menghidrolisis ikatan fosfoester dari organofosfat serta mengurangi toksisitas organofosfat. [1]. Pada penelitian biologi molekuler, OPH telah dikembangkan terus-menerus. Beberapa OPH telah diisolasi dan dimurnikan dari berbagai mikroorganisme [2]. Berbagai bakteri organofosfat yang dapat menurunkan toksisitas organofosfat, termasuk Pseudomonas diminuta MG, Flavobacteriumsp, Arthrobacter sp, Penicilliumlilacinum BP303, telah diisolasi dari lingkungan yang terdapat senyawa organofosfat [3]. Organofosfat merupakan jenis pestisida yang direkomendasikan oleh Departemen pertanian Republik Indonesia [4]. Aktivitas spesifik enzim yang dimurnikan mempunyai aktivitas yang lebih tinggi dibandingkan ekstrak kasarnya sehingga menghasilkan suatu analisis yang lebih selektif dan sensitif. Enzim murni dapat diperoleh dengan mengisolasi enzim dari jaringan sehingga komponen sel dapat terpisahkan dengan enzim [5]. Pada penelitian ini dipelajari lebih lanjut mengenai Aktivitas spesifik, uji kadar protein dan karakterisasi enzim OPH dengan menggunakan substrat diazinon dan malathion. Sehingga dapat mengetahui kemampuan enzim OPH dalam mendegradasi pestisida organofosfat diazinon dan malathion yang meliputi pengaruh variasi konsentrasi dan pH untuk menentukan hasil optimumnya dari bakteri Pseudomonas putida.

METODA PENELITIAN

Alat dan Bahan
Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah neraca analitik (Bosch PE 620), inkubator (Heraeus Type B 5042), sentrifuge dingin Jouan (tipe MR 18-22), autoklaf (Model LS-C35L Electric Heater Vertical Sterilizer), shaker (merek Edmund tipe 25), pH meter (merek schoot-sgerate tipe CG.820), sentrifuse ( Refrigerated sentrifuse (bio fuge primo) Thermoscintific 10000/putaran), spektrofotometer UV-Vis dan peralatan gelas laboraturium. Bahan yang digunakan pada penelitian ini dengan kualitas for microbiology seperti yeast extract, nutrient agar, dan larutan BSA 22% (b/v), sedangkan kualitas pro analisis, antara lain organofosfat diazinon, organofosfat malathion, NaOH, HCl 0,1M , H2SO4 96%, CuSO4.5H2O, asam asetat glacial 99,7%, (NH4)2SO4, K2HPO4, KH2PO4, sukrosa, akuades, Na-K-Tartrat, FeSO4.7H2O, MgSO4.4H2O, Na2MOO4.2H2O, ZnSO4.7H2O,tris amino metan.

Prosedur

Uji kadar protein
Penentuan kadar protein dilakukan menggunakan reagen Biuret. Sebanyak 2 mL larutan enzim dengan tingkat kejenuhan ammonium sulfat 0-45% dan 45-65% ditambah 8 mL reagen Biuret dan 2 mL larutan BSA 5000 ppm, kemudian dikocok dan didiamkan selama 30
373 menit pada temperatur 50oC. Selanjutnya diukur absorbansinya pada panjang gelombang maksimum BSA yaitu 540 nm sehingga kadar protein diketahui dengan memplotkan nilai absorbansi pada persamaan regresi kurva standar BSA. Sebagai blanko dipipet 2 mL akuades, 8 mL reagen Biuret dan 2 mL buffer tris asetat pH 7,5 selanjutnya diperlakukan sama seperti perlakuan sebelumnya.

Penentuan aktivitas spesifik OPH
Penentuan aktivitas spesifik enzim dilakukan setelah pemurnian dan dialisis pada enzim OPH. Aktivitas spesifik dapat diperoleh setelah menghitung aktivitas enzim dan kadar proteinnya, dinyatakan dalam satuan U/ mg. Penentuan dilakukan dengan cara mengukur jumlah senyawa pereduksi yang dihasilkan dari reaksi hidrolisis substrat organofosfat. Enzim yang telah dimurnikan ditentukan aktivitas spesfifiknya dengan cara, diambil 2 mL masingmasing substrat diazinon dan malathion yang telah dilarutkan dengan buffer tris asetat pH (7,5; 8; 8,5; 9; 9,5). Ditambahkan 0,1 mL enzim hasil pemurniaan dengan tingkat kejenuhan 0-45% serta 45-65%. Diinkubasi selama 30 menit, kemudian diukur absorbansi pada panjang gelombang maksimum substrat diazinon 247 nm dan malathion 221 nm.



Karakterisasi enzim OPH

Karakterisasi Organofosfat hidrolase ditentukan dengan menguji aktivitas spesifiknya pada variasi pH (7,5; 8; 8,5; 9; 9,5), temperatur ruang, waktu inkubasi 30 menit, dan variasi konsentrasi substrat diazinon (0; 6; 8; 10; 15; 20) ppm dan substrat malathion (0; 10; 15; 20; 25; 30) ppm serta dihitung nilai Vmaks dan KM. Tahapan karakterisasi variasi konsentrasi enzim dilakukan untuk menentukan pH optimum dan parameter kinetik Vmaks dan KM, dengan cara sebagai berikut, dilakukan penambahan 2 mL substrat dengan masing - masing konsentrasi yang berbeda untuk diazinon dan malathion yang telah larut dengan buffer tris asetat dengan variasi pH (7,5; 8; 8,5; 9; 9,5). Substrat dengan variasi pH dan konsentrasi dimasukkan ke dalam tabung reaksi kemudian ditambahkan enzim kasar OPH hasil fraksinasi masing – masing 0,1 mL. Selanjutnya diukur absorbansinya dengan spektrofotometer UV-Vis pada panjang gelombang masing – masing subtrat diazinon 247 nm dan malathion 221 nm. Penentuan nilai Vmaks dan KM dapat dihitung melalui persamaan y = ax + b pada kurva hubungan antara konsentrasi substrat [S] terhadap kecepatan enzim (V). Dengan demikian harga 1 / Vmaks dan nilai Vmaks didapat, demikian juga nilai 1 / KM dan KM.



HASIL DAN PEMBAHASAN

Penentuan Kadar Protein dan Aktivitas Spesifik Enzim OPH
Kadar protein ditentukan dengan menginterpolasikan serapan sampel pada kurva baku BSA Y= 3.10-5 X + 0,023. Kadar protein yang diperoleh untuk tingkat kejenuhan 0-45% adalah 1,355 mg dan 45-65% adalah 4,177 mg. Apabila kadar protein larutan enzim sudah diketahui maka dapat ditentukan aktivitas spesifiknya. Aktivitas spesifik OPH dengan substrat diazinon dan malathion pada tiap tingkat kejenuhan amonium sulfat dapat dilihat pada Tabel 1.






Penentuan pH optimum dengan variasi konsentrasi substrat
pH optimum merupakan pH dimana enzim memiliki aktivitas paling tinggi. Pada pH optimum muatan sisi aktif enzim sesuai dengan substrat sehingga interaksi yang terjadi optimal. Konsentrasi substrat dibuat dengan variasi (6; 8; 10; 15; 20) ppm untuk diazinon dan malathion (10; 15; 2; 25; 30) ppm pada pH (7,5; 8; 8,5; 9; 9,5). Aktivitas spesifik terbesar enzim OPH, terdapat pada tingkat kejenuhan 0-45%. Oleh karena itu untuk menentukan pH optimumnya maka dilakukan pada 0-45%. Pengaruh pH terhadap aktivitas spesifik enzim OPH dapat dilihat pada Gambar 1 dan Gambar 2:




 




Berdasarkan Gambar 1 dan Gambar 2 menunjukkan bahwa aktivitas spesifik tertinggi diazinon sebesar 0,035 unit/mg pada pH 9 dan malathion sebesar 0,067 unit/mg pada pH 7,5.

Penentuan Kinetika Kimia (Vmaks dan KM)
Penentuan Vmaks dan KM diperlukan untuk mengetahui karakteristik suatu enzim. Nilai Vmaks dan KM menggambarkan kemampuan dan kecepatan enzim terhadap substrat. Vmaks merupakan kecepatan reaksi pada saat enzim telah jenuh dengan substrat. KM menunjukkan konsentrasi substrat yang menyebabkan kecepatan reaksi enzimatis mencapai setengah maksimum. Penentuan Vmaks dan KM OPH dilakukan dengan dengan variasi konsentrasi substrat diazinon (6; 8;15; 20) ppm dan malathion (10; 15; 25; 30) ppm, pada pH optimumnya masing – masing dengan temperatur ruang dan waktu inkubasi 30 menit. Nilai Vmaks dan KM dapat dipermudah dengan menggunakan penyederhanaan Lineweaver dan Burk, dimana Vmaks dan KM ditentukan dengan membuat persamaan garis lurus hubungan antara 1/[S] dan 1/ V dapat dilihat pada Gambar 3 dan Gambar 4.
 








  
Berdasarkan hasil perhitungan dari grafik hubungan antara 1/[S] dengan 1/[V] menunjukkan nilai Vmaks dan KM untuk substrat diazinon adalah sebesar 0,0035µmol/menit dan 7,8 mg/L, sedangkan untuk substrat malathion diperoleh nilai Vmaks dan KM sebesar 0,0168 µmol/menit dan 19,24 mg/L.




KESIMPULAN
1. Enzim organofosfat hidrolase dapat mendegradasi organofosfat diazinon menjadi 2- isopropil-6-pirimidin-4-il dan O,O-dietil fosforoditioat, aktivitas spesifiknya pada tingkat kejenuhan amonium sulfat 0-45% sebesar 0,035 unit, sedangkan organofosfat malathion menjadi O,O-dimetilfosforoditioat dan dietil maleat dengan aktivitas spesifik 0,067 unit.
2. Pengukuran Aktivitas spesifik tertinggi enzim organofosfat hidrolase dengan substrat diazinon, terdapat pada pH 9 dengan nilai Vmaks dan KM adalah 0,0035 µmol/menit dan 7,8 mg/L, dan substrat malathion pada pH 7,5 dengan nilai Vmaks dan KM adalah 0,0168 µmol/menit dan 19,24 mg/L.


Penulis                      : Anik Sri Wijaya, Sasangka Prasetyawan, Anna Roosdiana

Nama Jurnal            : KARAKTERISASI ENZIM ORGANOFOSFAT HIDROLASE DARI Pseudomonas putida PADA SUBSTRAT DIAZINON DAN MALATHION
Volume                      : Vol 2, No 1 (2014)

Link                            : http://kimia.studentjournal.ub.ac.id/index.php/jikub/issue/view/8



Read More

0 Responses to Artikel Kimia (Jurnal)

Posting Komentar